Kiarapayung, (Senin, 8 Juli 2024) - PPSDM Regional Bandung menerima kunjungan kerja dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong. Kunjungan ini bertujuan untuk membahas beberapa agenda penting terkait kerja sama dalam Pengembangan Kompetensi di lingkup Pemerintahan.
Agenda pertemuan meliputi:
1. Kerja Sama Pelatihan Kepemimpinan: Pembahasan mengenai rencana kerja sama dalam Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) dan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) guna meningkatkan kualitas Kepemimpinan di Pemkab Tabalong.
2. Pengembangan Kompetensi Jabatan Fungsional: Diskusi mengenai pengembangan kerja sama dalam Pengembangan Kompetensi Jabatan Fungsional beserta pelaksanaan Uji Kompetensi-nya, yang diharapkan dapat meningkatkan kapasitas dan kinerja Pegawai di Pemkab Tabalong.
3. Analisis Kebutuhan Pengembangan Kompetensi (AKPK): Pembahasan kerja sama dalam Analisis Kebutuhan Pengembangan Kompetensi, yang saat ini juga sedang dilakukan oleh PPSDM Regional Bandung - BPSDM Kemendagri kepada seluruh Pemerintah Daerah di Wilayah Kerja PPSDM Regional Bandung. Analisis ini bertujuan untuk memastikan Program Pengembangan Kompetensi yang tepat sasaran dan efektif.
4. Konsultasi Perencanaan Asesmen: Konsultasi mengenai perencanaan asesmen untuk Pegawai di Pemkab Tabalong, sebagai upaya untuk mengidentifikasi dan mengembangkan potensi serta kompetensi yang diperlukan.
Kunjungan kerja ini diharapkan dapat memperkuat kerja sama antara PPSDM Regional Bandung - BPSDM Kemendagri dan Pemkab Tabalong dalam bidang Pengembangan Kompetensi, sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik dan efektivitas kerja Pemerintahan di Kabupaten Tabalong.
Post Date : 8 July 2024 | Create By : pipk