Bandung 29 mei 2023 – Sebanyak 77 Pejabat Fungsional di lingkungan Pemerintah Daerah seluruh Indonesia mengikuti Pelatihan Jabatan Fungsional Pengawas Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan Daerah (PPUPD) Jenjang Ahli Pertama Angkatan 5 dan 6 di Karang Setra Hotel and Cottages Sukajadi, Bandung, Jawa Barat, Senin 29 Mei 2023.
Kepala PPSDM Regional Bandung, Dr. Belly Isnaeni, SH, MH mengungkapkan Pelatihan Jabatan Fungsional PPUPD Jenjang Ahli Pertama Angkatan III dan IV dimulai pada Tanggal 29 Mei s.d. 22 Juni 2023 dengan metode Klasikal.
Belly menjelaskan bahwa ASN yang saat ini diberikan amanah mengemban Jabatan Fungsional PPUPD di unit kerja masing-masing merupakan bagian penting dalam mewujudkan good governance dan clean government.
“Untuk mewujudkan hal tersebut, Saudara/ Saudari harus menjadi sosok ASN yang berintegritas, profesional, kompeten, disiplin, akuntabel, inovatif, melayani, berkarakter dan berdaya saing”, ujar Belly Isnaeni saat membuka Pelatihan Jabatan Fungsional PPUPD Jenjang Ahli Pertama Angkatan 5 dan 6 Tahun 2023.
Kompetensi yang dibangun melalui Pelatihan ini, lanjut Belly, diharapkan dapat membangun karakter dan sikap perilaku yang berintegritas, menjunjung tinggi etika birokrasi yang berwawasan Kebangsaan dan bertanggung jawab dalam mengemban seluruh amanah di Unit Instansi-nya.
Pada kesempatan itu, Belly pun menyampaikan bahwa Jabatan Fungsional PPUPD memiliki peranan yang penting dalam pengawasan atas penyelenggaraan teknis urusan Pemerintahan Daerah. “Pejabat Fungsional PPUPD dituntut mempunyai kompetensi yang mumpuni agar kinerjanya berkontribusi positif untuk peningkatan kinerja Inspektorat Daerah”, ujarnya.
Terakhir Belly berharap dengan adanya Pelatihan ini dapat membuat Peserta menemu kenali isu strategis kebijakan dan program pengawasan, metode penanganan yang lebih efektif dan efisien serta semakin memahami, mendalami dan mendapat ilmu yang bermanfaat dalam mengemban tugas sebagai Pejabat Fungsional Pengawas Pemerintahan.
Post Date : 29 May 2023 | Create By : pipk