*Tingkatkan Kemampuan Presentasi, Kemendagri Selenggarakan Webinar Bertajuk “Fundamental Skill for Impactful Presentation” Bagi ASN Pemdagri*
Sumedang - Kemampuan menyampaikan (presentation) topik tertentu secara lisan merupakan salah satu kompetensi penting yang harus dimiliki oleh para ASN dalam menapaki jenjang karirnya. PPSDM Regional Bandung yang merupakan UPT dari BPSDM Kemendagri menyelenggarakan Webinar Seri #8 bekerja sama dengan Ganesha Public Speaking Bandung bertajuk Fundamental Skill for Impactful Presentation, Kamis (17/2/2022). Webinar ini bertujuan agar para Peserta mampu menyampaikan suatu topik atau kajian tertentu, khususnya di bidang Pemerintahan Dalam Negeri.
Webinar diikuti lebih dari 800 orang dari berbagai Kemendagri dan Pemerintah Daerah, maupun Kementerian/ Lembaga lainnya. Pada sambutan pembukaan, Kepala PPSDM Regional Bandung, Belly Isnaeni menyatakan bahwa kemampuan presentasi harus dilatih dan dikembangkan. “Kemampuan seseorang dalam presentasi dan memaparkan sesuatu dengan tujuan agar audiens memahami maksud dan tujuan harus dilatih dan dikembangkan karena setiap orang mempunyai kemampaun tersebut,” uja nya. Ia juga menegaskan bahwa kemampuan presentasi ini perlu pengalaman dan jam terbang yang banyak. Pria berkacamata ini juga menjelaskan bahwa Kemendagri beserta Pemerintah Daerah sebagai Instansi yang dinamis harus mampu menyampaikan kebijakan dan program kegiatan Pemerintah secara sederhana dengan teknik presentasi yang menarik kepada masyarakat agar mudah dipahami dan nantinya akan berdampak positif bagi masyarakat.
Selain itu, mengemas pesan secara sistematis juga tidak kalah penting. Dari kerangka ide atau outline yang dibuat, dapat menjadi acuan pemaparan pesan agar penjelasan terstruktur, komprehensif, jelas serta tersampaikan dengan baik. “Untuk teman-teman ASN, gunakan kesempatan diskusi ini, mudah-mudahan menjadi tambahan kompetensi khusus yang wajib dimiliki oleh ASN di lingkungan Kemendagri maupun Pemerintah Daerah,” tambah Belly Isnaeni.
Acara ini menghadirkan Gatot Sandy (Presentation Skill Coach/ Direktur Ganesha Public Speaking Bandung) sebagai Narasumber yang sudah memiliki pengalaman di bidang public speaking. Menariknya acara ini dikemas dalam bentuk dialog, “Mr. G” (sapaan akrab Narasumber) mengajak para Peserta untuk terlibat aktif dalam Webinar tersebut.
Mr. G memaparkan bahwa kemampuan komunikasi amatlah penting, terutama dalam hal presentasi yang efektif. Kemampuan presentasi juga bukanlah kemampuan instan yang bisa didapat, karena butuh latihan secara konsisten agar dapat melakukan presentasi dengan baik.
Acara ini berlangsung secara daring via video conference dan merupakan salah satu acara dari serangkaian Webinar Seri yang diselenggarakan PPSDM Regional Bandung. Sebelumnya, telah berlangsung beberapa Webinar dengan tema berbeda seputar isu-isu pengembangan SDM Aparatur ataupun isu penyelenggaraan Pemerintahan Daerah yang tak kalah menariknya. Hal ini pula yang terus mendorong BPSDM Kemendagri bersama PPSDM Regional Bandung untuk terus menyelenggarakan berbagai agenda, seperti seminar, workshop, Focus Group Discussion (FGD) dan berbagai upaya pengembangan kompetensi lainnya.
Pada akhir sambutannya, Kepala PPSDM Regional Bandung ini berpesan agar Peserta dapat mengikuti kegiatan Seminar secara online ini dengan sungguh-sungguh.
Post Date : 17 February 2022 | Create By : pipk